PENGARUH COVID-19 TERHADAP PEREKONOMIAN MASYARAKAT DITINJAU DARI PERSPEKTIF SYARIAH

(Studi Kasus Desa Lebakwangi Kec.Jatinegara Kab.Tegal)

Authors

  • Indri Indrawati

Keywords:

Pandemi Covid-19, perekonomian, syariah

Abstract

Coronavirus atau virus corona merupakan keluarga besar virus yang menyebabkan infeksi saluran pernapasan atas ringan hingga sedang, seperti penyakit flu. Banyak orang terinfeksi virus ini, setidaknya satu kali dalam hidupnya. Namun, beberapa jenis virus corona juga bisa menimbulkan penyakit yang lebih serius, Perekonomian masyarakat adalah perekonomian yang diselenggarakan oleh masyarakat. Perekonomian yang diselenggarakan oleh masyarakat adalah perekonomian nasional yang berakar pada potensi dan kekuatan masyarakat secara luas untuk menjalankan roda perekonomian mereka sendiri.
Dari hasil analisis normalitas menunjukan bahwa variabel covid-19 nilai Asymp.sig (2-tailed) sebesar 0,744 dan variabel perekonomian masyarakat nilai Asymp.sig (2-tailed) sebesar 0,681. Karena signifikansi lebih dari 0,05 jadi data covid-19 teradap perekonomian masyarakat dinyatakan berdistribusi normal. Berdasarkan hasil analisis korelasi antara variabel covid-19 teradap perekonomian masyarakat , Signifikan atau probabilitas 0,952* yaitu lebih besar dari 0,05. Hal itu berarti Ho ditolak atau dengan kata lain hubungan antara covid-19 terhadap perekonomian masyarakat adalah erat.

Published

2020-11-30

How to Cite

Indrawati, I. (2020). PENGARUH COVID-19 TERHADAP PEREKONOMIAN MASYARAKAT DITINJAU DARI PERSPEKTIF SYARIAH: (Studi Kasus Desa Lebakwangi Kec.Jatinegara Kab.Tegal). Iqtishodiah: Jurnal Ekonomi Dan Perbankan Syariah, 2(2). Retrieved from https://ejournal.ibntegal.ac.id/index.php/iqtishodiah/article/view/237

Issue

Section

Articles